Seorang guru profesional harus tergerak, bergerak, dan mampu menggerakkan baik pembelajaran yang dipimpinnya maupun komunitas sesama guru menuju ke arah perbaikan. Berbagai nilai dari seorang guru profesional seperti mandiri, reflektif, kolaboratif, inovatif, serta berpihak pada murid, diharapkan seorang guru mampu menjalankan perannya secara optimal. Berbagai peran yang harus dijalankan seorang guru profesional diantaranya mampu: menjadi pemimpin pembelajaran, menggerakkan komunitas praktisi, menjadi Coach bagi guru lain, mendorong kolaborasi antar guru, dan mewujudkan kepemimpinan pada murid. Mencoba merintis berbagai peran tersebut, berikut berbagai kegiatan dan inovasi yang pernah saya lakukan:
- Pada tahun 2010 membuat alat peraga konsep mol (GAMOL) yang digunakan untuk mempermudah siswa untuk memahami Konsep Mol yang abstrak. Berikut alat GAMOL dalam pembelajaran Konsep Mol:
- Alat GAMOL pada tahun 2010 juga langsung saya manfaatkan sebagai bahan Karya Ilmiah (Makalah) berjudul: Penggunaan Peraga Konsep Mol dalam Menunjang Pembelajaran Perhitungan Kimia di SMA/SMK/MA. Makalah ini saya presentasikan dalam acara Seminar Nasional Kimia dengan tema: Profesionalisme Peneliti dan Pendidik dalam Riset dan Pembelajaran yang Berkualitas dan Berkarakter. Acara ini diselenggarakan oleh Jurusan Pendidikan Kimia Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Negeri Yogyakarta pada tanggal 30 Oktober tahun 2010, dan diterbitkan dalam Prosiding dengan nomor ISBN: 978-979-98117-7-6. Berikut dokumentasi foto Prosidingnya:
Sampul Prosiding- Pada tahun 2013 menerapkan makalah yang pernah ditulis pada tahun 2010 menjadi Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan Judul: Penerapan Gamol untuk Meningkatkan Hasil Belajar Perhitungan Kimia (Konsep Mol) pada Kelas X TKBB 2 SMK N 2 Pengasih Kabupaten Kulon Progo Tahun Ajaran 2013/2014. PTK ini berhasil meraih Block grant Lomba KIIP Tahap 2 tahun 2013 yang diselenggarakan oleh Subdit PTK SMK Direktorat P2TK Dikmen, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Gedung D Lantai 12, Jenderal Sudirman Pintu 1 Senayan Jakarta Pusat dengan pembimbing Prof. Husaini Usman.Berikut link PTK nya: PTK
- Pada tahun 2016 kembali melakukan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan Judul: Penerapan Gamol untuk Meningkatkan Hasil Belajar Perhitungan Kimia (Konsep Mol) pada Kelas X TB 4 SMK N 2 Pengasih Kabupaten Kulon Progo Tahun Ajaran 2015/2016. PTK ini saya presentasikan dalam acara Seminar Nasional Kimia dalam rangka DIES NATALIS Jurusan Pendidikan Kimia Ke–60 dengan tema: Sinergi Pendidikan dan Penelitian Kimia untuk Mendukung Pembentukan Karakter Mandiri dan Berprestasi di Era Global. Acara ini diselenggarakan oleh Jurusan Pendidikan Kimia Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Negeri Yogyakarta pada tanggal 29 Oktober tahun 2016, dan diterbitkan dalam Prosiding dengan nomor ISBN: 978-602-14548-3-1. Berikut link PTK nya: PTK
- Pada tahun 2017 membuat inovasi pembelajaran menggunakan Photo Story dan menulis inovasi yang dilakukan dalam makalah dengan Judul: The Use of Photo Story in Supporting Petroleum Oil Learning, Processing, and the Impact of Combustion and How to Overcome this as an Effort to Increase Interest and Learning Result of Students SMA/SMK/MA. Makalah ini saya presentasikan pada acara Seminar Internasional ISCE (International Seminar on Chemical Education) dengan tema: Development of Chemical Education in 21th Century Learning. Acara diselenggarakan oleh Jurusan Pendidikan Kimia, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Islam Indonesia pada tanggal 12 sampai 13 September tahun 2017, dan diterbitkan dalam Prosiding dengan nomor ISBN: 978-602-73192-1-9. Berikut link makalahnya: Makalah
- Pada tahun 2017 juga berusaha membuat inovasi pembelajaran pada semester berikutnya dan menuangkannya dalam makalah dengan judul: Pembelajaran Menyatu dengan Bengkel Sebagai Upaya Peningkatan Minat dan Hasil Belajar Materi dan Perubahannya di SMK. Makalah ini saya presentasikan pada acara Seminar Nasional Kimia dalam rangka DIES NATALIS Jurusan Pendidikan Kimia Ke – 61 dengan Tema: “Sinergi Penelitian dan Pembelajaran untuk Mendukung Pengembangan Literasi Kimia pada Era Global”. Presentasi Makalah di ruang Seminar D.07 FMIPA UNY pada hari Sabtu, 14 Oktober 2017 pukul 13.00 – 15.00 WIB yang dihadiri 20 peserta seminar, dengan moderator Dr. Das Salirawati, M.Si, dan diterbitkan dalam Prosiding dengan nomor ISBN: 978 – 602 – 14548 – 4– 8. Berikut link makalah: Makalah
- Pada tahun 2018 ikut terlibat dalam penulisan Audiobook untuk anak berkebutuhan khusus (tunanetra) Mata Pelajaran Kimia untuk Siswa SMA, diproduksi pada tahun 2018 oleh Balai Pengembangan Media Radio Pendidikan dan Kebudayaan (BPMRPK) dengan alamat Jalan Sorowajan Baru Nomor 367, Banguntapan, Yogyakarta. Berikut kelima judul audiobook kimia: Ruang Lingkup Ilmu Kimia ; Larutan Elektrolit dan Non Elektrolit ; Minyak Bumi ; Pembakaran Hidrokarbon, Dampak, dan Penanggulangannya ; dan Koloid
- Pada tahun 2019 turut serta menyusun buku berjudul Budaya Mutu Wujudkan Sekolah Unggul/Kumpulan Praktik Baik Implementasi Sistem Penjaminan Mutu di Satuan Pendidikan. Buku diterbitkan oleh Penerbit Andi Offset Yogyakarta bekerjasama dengan Lembaga Penjaminan Mutu Pendidikan (LPMP) Daerah Istimewa Yogyakarta dengan Sub Judul: Menyiapkan GEMAS DILAN Songsong Era Industri 4.0 dan diterbitkan pada Bulan Desember tahun 2019. Berikut dokumentasi bukunya:
- Pada tahun 2020 menyusun artikel dengan judul: Penerapan GAMOL dalam Pembelajaran Konsep Mol. Artikel ini terdapat pada Buku Antologi 1 Group 2, Kumpulan Materi Peserta Virtual Coordinator dengan nomor ISBN: 978-602-1669-81-2, yang diterbitkan oleh SEAMOLEC pada bulan Februari tahun 2020. Berikut link Buku Antologi 1: Antologi 1
- Pada tahun 2020 menyusun artikel dengan judul: Penggunaan Metode Proyek dalam Materi Larutan Elektrolit dan Non Elektrolit. Artikel terdapat dalam Buku Antologi 2 Group 2, Kumpulan Materi Peserta Virtual Coordinator dengan nomor ISBN: 978-602-1699-86-7, yang diterbitkan oleh SEAMOLEC pada bulan Februari tahun 2020. Berikut link Buku Antologi 2: Antologi 2
- Pada tahun 2020 menyusun artikel dengan judul: Merajut Kisah Sebagai Peserta VCI Batch 3 Group 33. Artikel terdapat dalam Buku Antologi 3 Group 2, Kumpulan Materi Peserta Virtual Coordinator dengan nomor ISBN: 978-602-1699-91-1, yang diterbitkan oleh SEAMOLEC pada bulan Februari tahun 2020, Berikut link Buku Antologi 3: Antologi 3
- Pada tahun 2020 membuat alat Peraga bentuk Molekul (PETUKUL) untuk memudahkan siswa dalam mempelajari bentuk molekul suatu senyawa yang terkesan abstrak dan susah dipahami. Berikut link Laporan dan Dokumen Pembuatan PETUKUL dari BARKAS (Barang Bekas): PETUKUL
- Pada tahun 2020 saat terjadinya Pandemi Corona di dunia mencoba merancang pembelajaran inovatif dan saya tuangkan dalam Best Practice dengan Judul: Penggunaan YOUWAZOOGO (Youtube, WA Group, Zoom, dan Google Form) dalam Pembelajaran Sistem Koloid Kelas XI IPA 4 Semester 4 Tahun 2020 di SMA Negeri 1 Seyegan Kabupaten Sleman DIY. Best Practice ini meraih penghargaan sebagai juara I dalam program: #HaluNgajardariRumah Challence yang diselenggarakan oleh Small Edu Partner bekerjasama dengan LPMP Daerah Istimewa Yogyakarta tahun 2020. Berikut link nya: Best Practice
- Pada tahun 2020 mencoba berbagi Artikel dengan Judul: Penggunaan YOUWAZOOGO (Youtube, WA Group, Zoom, dan Google Form) dalam Pembelajaran Sistem Koloid yang diunggah pada Program Guru Berbagi yang diselenggarakan oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan pada tanggal 20 Mei tahun 2020. Berikut Artikel Program Guru Berbagi: Artikel
- Pada tahun 2020 hingga 2021 mencoba berbagi Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) dalam Program Guru Berbagi yang diselenggarakan oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan dengan mengunggah 4 buah RPP. Berikut link Keempat RPP yang saya unggah dalam program guru berbagi: RPP Pertama ; RPP Kedua ; RPP Ketiga ; RPP Keempat
- Membuat Channel YouTube Pembelajaran dan Pendidikan untuk dapat menyebarkan banyak manfaat pada siswa maupun sesama pendidik di dunia. Berikut link video pembelajaran yang saya unggah pada YouTube Channel Saya (yuli nestya YouTube Channel), (terdapat 35 video pembelajaran dalam channel youtube saya dan 11 praktik baik dan beberapa hal yang menunjang ketugasan sebagai seorang pendidik), berikut linknya: yuli nestya YouTube Channel
- Pada tahun 2021 turut serta menyusun Kumpulan Buku Berjudul: Mekar Berseri di Masa Pandemi (Kumpulan Best Practices Inovasi Pembelajaran pada Sekolah Model di Masa Pandemi Covid 19) SMP, SMA, SMK. Buku diterbitkan oleh Penerbit Deepublish bekerjasama dengan Lembaga Penjaminan Mutu Pendidikan (LPMP) Daerah Istimewa Yogyakarta, dengan Sub Judul: YOUWAZOOYA Metode Ampuh dalam Pembelajaran Jarak Jauh Termokimia Kelas XI MIPA dan diterbitkan pada Bulan Februari tahun 2021 dengan nomor ISBN: 978-623-02-2422-5. Berikut dokumentasi bukunya:
Sampul Buku- Menyusun Modul 09 Pembuatan media Video pembelajaran Berbasis TIK yang diterbitkan Oleh Pusat Data dan Teknologi Informasi Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Tahun 2021, berikut linknya; Modul 09
- Membuat berbagai inovasi pembelajaran kolaboratif seperti kolaborasi menggunakan Google Slide, Google Sites, dan Google Jamboard agar mengaktifkan semua siswa saat pembelajaran dengan pembelajaran yang berfokus pada murid, berikut linknya: Kolaborasi Google Slide Kelas XI MIPA 1, 2, dan 3 ; Kolaborasi Google Sites Kelas XI MIPA 1, 2, dan 3 ; Kolaborasi Google Sites Kelas XII MIPA 1, 2, 3, dan 4 ; Kolaborasi Google Jamboard
- Membuat Video Pembelajaran dengan animasi Explee, berikut linknya: Video Animasi Explee
- Membuat berbagai video pembelajaran menggunakan animasi Powtoon dan editing video pembelajaran, berikut linknya: Animasi Powtoon 1 ; Animasi Powtoon 2 ; Animasi Powtoon 3 ; Animasi Powtoon 4 ; dan Animasi Powtoon dengan Editing Filmora
- Membuat Materi pembelajaran Menggunakan Aplikasi Smart Apps Creator (SAC), sehingga Siswa dapat mempelajari materi seperti bermain game. Berikut linknya: SAC Minyak Bumi
Untuk meningkatkan peran guru dalam menggerakkan komunitas praktisi, menjadi coach bagi guru lain, dan mendorong kolaborasi antar guru, maka pada tahun 2019 saya berusaha meningkatkan kompetensi melalui Kegiatan PembaTIK (Pembelajaran Berbasis TIK) yang diselenggarakan oleh Pusat Data dan Informasi (PUSDATIN) hingga saya diangkat menjadi Duta Rumah Belajar mewakili Daerah Istimewa Yogyakarta Tahun 2020. Berikut berbagai kegiatan yang saya lakukan dalam kegiatan berbagi, baik pada saat menjadi Sahabat Rumah belajar (SRB) maupun saat menjadi Duta Rumah Belajar (DRB):Dokumentasi Foto-foto secara lengkap klik pada link berikut: Blog Saya ; Facebook Saya ; Instagram Saya- Pengenalan Portal Rumah belajar di Lingkungan SMA Negeri 1 Seyegan baik pada Orang Tua/Wali, Sesama Guru, Program Pendampingan Guru, maupun pada Mahasiswa PPL dari Universitas Negeri Yogyakarta (19-22 September 2020).
- Roadshow SAGARUMEL (Sapa Warga Rumah Belajar) 1 di SMA Negeri 1 Gamping, Sleman, Yogyakarta dengan tema Pemanfaatan Powtoon dipadu EDUGAME (Kamis, 24 September 2020).
- Roadshow SAGARUMBEL 2 untuk Guru Program Induksi dengan tema Memaksimalkan Pemanfaatan Video Pembelajaran dari Sumber Belajar (Jumat, 25 September 2020).
- Roadshow SAGARUMBEL 3 bersama Dewan Ambalan SMA Negeri 1 Seyegan, Sleman, Yogyakarta dengan tema Pemanfaatan Laboratorium Maya (Sabtu, 26 September 2020).
- Roadshow SAGARUMBEL 4 di SD Negeri Margoagung 1, Sleman, Yogyakarta dengan tema Pemanfaatan EDUGAME pada Portal Rumah belajar (Sabtu, 26 September 2020).
- Roadshow SAGARUMBEL 5 di SMK Negeri 1 Seyegan, Sleman, Yogyakarta dengan tema Pemanfaatan Laboratorium Maya dan EDUGAME (Senin, 28 September 2020).
- Roadshow SAGARUMBEL 6 di SMA Negeri 1 Mlati, Sleman, Yogyakarta dengan tema Pemanfaatan Laboratorium Maya dan EDUGAME (Senin, 28 September 2020).
- Roadshow SAGARUMBEL 7 di SMA Negeri 1 Sleman, Yogyakarta dengan tema Pemanfaatan Laboratorium Maya dan EDUGAME (Selasa, 29 September 2020).
- Roadshow SAGARUMBEL 8 di Prima SR Hotel & Convention, Sleman, Yogyakarta dengan tema Pemanfaatan Berbagai Fitur Rumah Belajar (Kamis, 01 Oktober 2020).
- Roadshow SAGARUMBEL 9 di SMA Negeri 2 Sleman, Yogyakarta dengan tema Pemanfaatan Berbagai Fitur Rumah Belajar Terutama EDUGAME (Jumat, 02 Oktober 2020).
- Roadshow SAGARUMBEL 10 di SMP Negeri 1 Seyegan, Sleman, Yogyakarta (Tahap 1) dengan tema Pemanfaatan Berbagai Fitur Rumah Belajar Terutama EDUGAME (Sabtu, 03 Oktober 2020).
- Roadshow SAGARUMBEL 11 bersama anak-anak ekstrakurikuler Futsal di SMA Negeri 1 Seyegan, Sleman dengan tema Ngulik Berbagai Fitur Rumah Belajar Sabtu, 03 Oktober 2020).
- Roadshow SAGARUMBEL 12 bersama anak-anak kelas XI MIPA 1, 2, 3, dan 4 di SMA Negeri 1 Seyegan Sleman dengan tema Menganalisis Reaksi Eksoterm dan Endoterm Melalui Percobaan Menggunakan Laboratorium Maya (Senin, 05 Oktober 2020).
- Roadshow SAGARUMBEL 13 merupakan Materi Umum Kolaborasi SRB 18 Provinsi di Indonesia (Senin, 05 Oktober 2020).
- Roadshow SAGARUMBEL 14 bersama anak-anak kelas XII MIPA 1, 2, 3, dan 4 dengan tema: Menganalisis Beberapa Reaksi Elektrolisis Melalui Percobaan Menggunakan Laboratorium Maya (Selasa, 06 Oktober 2020).
- Roadshow SAGARUMBEL 15 di SLB Wiyata Dharma 1 Sleman dengan tema Pemanfaatan Berbagai Fitur Rumah Belajar dan Pembuatan Video Pembelajaran (Selasa, 06 Oktober 2020).
- Roadshow SAGARUMBEL 16 di SMA Negeri 1 Turi, Sleman, Yogyakarta dengan tema Pemanfaatan Berbagai Fitur Rumah Belajar dan Pembuatan Video Pembelajaran (Rabu, 07 Oktober 2020).
- Roadshow SAGARUMBEL 17 merupakan kolaborasi SRB DIY, DRB DIY Tahun 2019, dan SRB Jawa Timur dengan tema Pemanfaatan Rumah Belajar dan Pengembangan Video Pembelajaran Menggunakan Animasi Powtoon (Rabu, 07 Oktober 2020).
- Roadshow SAGARUMBEL 18 di SMA Negeri 1 Seyegan, Sleman, Yogyakarta (Tahap 1) dengan tema Penggunaan Laboratorium Maya dan EDUGAME (Kamis, 08 Oktober 2020).
- Roadshow SAGARUMBEL 19 di SMA Negeri 1 Ngaglik, Sleman, Yogyakarta dengan tema Pemanfaatan Laboratorium Maya dan EDUGAME (Jumat, 09 Oktober 2020).
- Roadshow SAGARUMBEL 20 di SMA Negeri 1 Seyegan, Sleman, Yogyakarta (Tahap 2) dengan tema Pengembangan Video Pembelajaran Menggunakan Animasi Powtoon (Jumat, 09 Oktober 2020).
- Roadshow SAGARUMBEL 21 di SMP Negeri 1 Seyegan, Sleman, Yogyakarta (Tahap 2) dengan tema Pengembangan Video Pembelajaran Mengacu pada Sumber Belajar di Portal Rumah Belajar (Sabtu, 10 Oktober 2020).
- Roadshow SAGARUMBEL 22 Merupakan kolaborasi 3 Provinsi yakni DIY, DKI, dan Kalimantan Barat dengan tema Sahabat Berbagi Kreasi dan Inovasi dalam Pembelajaran (Sabtu, 10 Oktober 2020).
- Roadshow SAGARUMBEL 23 merupakan kelanjutan kolaborasi 18 provinsi dengan materi Membuat Animasi Powtoon sebagai Bahan Video Pembelajaran (Sabtu, 10 Oktober 2020).
- Roadshow SAGARUMBEL 24 bersama alumni Pendidikan Kimia Universitas Negeri Yogyakarta dengan tema Ngulik Berbagai Fitur Rumah Belajar (Minggu, 11 Oktober 2020).
- Roadshow SAGARUMBEL 25 di SMA Negeri 1 Pakem, Sleman, Yogyakarta dengan tema Best Practice Pemanfaatan Laboratorium Maya (Senin 12 Oktober 2020).
- Roadshow SAGARUMBEL 26 di SLB Tegar Harapan, Sleman, Yogyakarta dengan tema Pemanfaatan Berbagai Fitur Rumah Belajar (Selasa, 13 Oktober 2020).
- Roadshow SAGARUMBEL 27 di SMP Negeri 1 Sleman, Yogyakarta dengan tema Pemanfaatan Berbagai Fitur Rumah Belajar dan Pembuatan Video Pembelajaran (Rabu, 14 Oktober 2020).
- Roadshow SAGARUMBEL 28 di SMA Negeri 1 Sentolo, Kulon Progo, Yogyakarta dengan tema Best Practice Pemanfaatan Laboratorium Maya (Kamis, 15 Oktober 2020).
- Roadshow SAGARUMBEL 29 merupakan kolaborasi 3 provinsi yakni DIY, Jawa Barat, dan Kalimantan Barat dengan tema Rumah Belajar untuk Pembelajaran Inovatif (Kamis, 15 Oktober 2020).
- Roadshow SAGARUMBEL 30 di SMA Negeri 1 Kalasan, Sleman, Yogyakarta dengan tema Pemanfaatan Berbagai Fitur Rumah Belajar dan Pembuatan Video Pembelajaran (Jumat, 16 Oktober 2021).
- Roadshow SAGARUMBEL 31 di SMP Negeri 1 Sleman, Yogyakarta dengan tema Pemanfaatan Laboratorium Maya dan EDUGAME (Sabtu, 17 Oktober 2020).
- Roadshow SAGARUMBEL 32 merupakan kolaborasi SRB DIY, Jawa Timur, DKI, NTT, dan Gorontalo dengan tema SRB BERBAKTI (Berbagi Inspirasi dan Inovasi Kreatif Bersama Rumah Belajar), Sabtu, 17 Oktober 2020.
- Roadshow SAGARUMBEL 33 di SMA Negeri 2 Ngaglik, Sleman, Yogyakarta dengan tema Pemanfaatan Berbagai Fitur Rumah Belajar dan Pembuatan Video Pembelajaran (Senin, 19 Oktober 2020).
- Roadshow SAGARUMBEL 34 di SMA Negeri 1 Depok, Sleman, Yogyakarta dengan tema Pemanfaatan Berbagai Fitur Rumah Belajar dan Pembuatan Video Pembelajaran (Senin 19 Oktober 2020).
- Roadshow SAGARUMBEL 35 di SMK Negeri 2 Pengasih, Kulon Progo, Yogyakarta dengan tema Best Practice Pemanfaatan Laboratorium Maya (Selasa, 20 Oktober 2021).
- Roadshow SAGARUMBEL 36 di SMA Negeri 1 Cangkringan, Sleman, Yogyakarta dengan tema Best Practice Pemanfaatan Laboratorium Maya dan Pembuatan Video Pembelajaran agar menunjang Pembelajaran Jarak Jauh (Jumat, 27 November 2020).
- Roadshow SAGARUMBEL 37 bersama anak-anak Kelas XI MIPA 1, 2, dan 3 Melakukan Percobaan Asam Basa dengan memanfaatkan Laboratorium Maya pada Portal Rumah Belajar (11 Januari 2021).
- Roadshow SAGARUMBEL 38 Membersamai Bapak Ibu Tim Literasi Sekolah SMA Negeri 1 Seyegan merancang Literasi Digital menggunakan berbagai Fitur Portal Rumah Belajar, diantaranya: Peta Budaya, Karya Bahasa dan Sastra, Wahana Jelajah Angkasa, dan Blog Pena (Januari 2021).
- Roadshow SAGARUMBEL 39 Membersamai Bapak Ibu Guru di Merauke Papua dengan Materi Pembuatan Video Pembelajaran Menggunakan Animasi Powtoon dan Pemanfaatan Edugame pada Portal Rumah Belajar untuk Menunjang Pembelajaran I(Rabu, 13 Januari 2021).
- Roadshow SAGARUMBEL 40 Membersamai Bapak Ibu Guru Menyampaikan Materi Literasi Digital dan Diseminasi Asesmen Kompetensi Minimal (AKM) di Aula SMA Negeri 1 Seyegan (Kamis, 28 Januari 2021).
- Menjadi Narasumber Kegiatan Pemanfaatan Rumah belajar dan Pembuatan Video Pembelajaran (Kegiatan Berbagi bersama Komunitas Guru TK se kecamatan Seyegan bertempat di TK ABA Margomulyo, Seyegan, Sleman, Yogyakarta), Sabtu, 13 Februari 2021.
- Menjadi Narasumber dalam Program Pemanfaatan Akun Belajar.id Terintegrasi dengan Rumah Belajar, Kegiatan bersama PGRI Kabupaten Gunungkidul, Daerah Istimewa Yogyakarta (Senin-Jumat, 15-19 Februari 2021).
- Menjadi Narasumber dalam Program Pemanfaatan Akun Belajar.id Terintegrasi dengan Rumah Belajar (Sabtu-Senin, 20-22 Februari 2021).
- Menjadi Narasumber dalam Pemanfaatan Akun Belajar.id Terintegrasi dengan Rumah belajar untuk Guru Jenjang SMP/MTs Bersama PGRI Kabupaten Gunung Kidul DIY (01--5 Maret 2021).
- Menjadi Narasumber dalam Seminar Nasional Pemanfaatan Akun Belajar.id yang diselenggarakan oleh Dinas Kemenag Merauke Papua (07 Maret 2021)
- Menjadi Narasumber dalam Program Pemanfaatan Akun belajar.id Terintegrasi dengan Rumah belajardi SMK Negeri 1 Temon, Kabupaten Kulon progo, DIY (Kamis, 01 April 2021).
- Menjadi Narasumber dalam Program Pemanfaatan Akun Belajar.id Terintegrasi dengan Rumah belajar di SMA Negeri 1 Seyegan, Sleman, DIY (Senin-Jumat, 05-09 April 2021).
- Menjadi Narasumber dalam Pelatihan Google Workspace for Education di SMA Negeri 1 Kota Tangerang Selatan (8, 9, 10 April 2021).
- Menjadi Narasumber dalam Pemanfaatan Akun Belajar.id Terintegrasi dengan Rumah belajar Bersama PGRI Kabupaten Gunung Kidul (Seni-Jumat, 12-16 April 2021).
- Menjadi Narasumber pada Sosialisasi kegiatan PembaTIK (Pembelajaran berbasis TIK) 2021 dan Pelatihan Google Workspace for Education (Akun Belajar.id), 15-17 April 2021.
- Menjadi Narasumber pada Pemanfaatan Akun Belajar.id Terintegrasi dengan Rumah belajar di SMK Negeri 2 Pengasih (rabu dan Kamis, 14 dan 15 April 2021).
- Menjadi Narasumber dalam Program Seminar Pembelajaran Kreatif dan Inovatif Bersama Rumah belajar (Rabu, 21 April 2021).
- Menjadi Narasumber dalam Program Pelatihan Pemanfaatan Akun Belajar.id Terintegrasi dengan Rumah Belajar di SMA Negeri 1 Girimulyo, Kabupaten Kulon progo, Daerah Istimewa Yogyakarta (Senin-Selasa, 19-20 April 2021).
- Menjadi Narasumber dalam Program Pelatihan Pemanfaatan Akun Belajar.id terintegrasi dengan Rumah belajar di SMA Negeri 2 Wates, Kulon progo, DIY (Selasa-Rabu, 27-28 April 2021).
- Menjadi Narasumber dalam Pelatihan Menjadi Sosok Guru pada Era Digital Dipadu dengan Pemanfaatan Akun Belajar.id Terintegrasi dengan Rumah belajar Bersama Balai Dikmen Kabupaten Sleman., DIY (Selasa-Kamis, 04-06 Mei 2021).
- Menjadi Narasumber dalam Webinar Rangkaian Pekan Hardiknas 2021: Strategi Optimalisasi pembelajaran Berbasis TIK Melalui Rumah belajar dan belajar.id Bersama LPMP Daerah Istimewa Yogyakarta (Selasa, 04 Mei 2021).
- Berbagi Praktik Baik Pembelajaran SMA bersama Suara Edukasi (Live di Suara Edukasi Kemdikbud) Senin, 10 mei 2021.
- Menjadi Narasumber dalam Pelatihan Menjadi Sosok Guru Ideal pada Era Digital Dipadu Pemanfaatan Akun Belajar.id Terintegrasi dengan Rumah belajar Bersama Balai Dikmen Kabupaten Kulon progo DIY (Senin-Rabu, 17-19 Mei 2021).
- Menjadi Narasumber pada Pelatihan Google Workspace for Education Terintegrasi Rumah belajar Bersama Bapak Ibu Guru di Klaten, Jawa tengah (Rabu-Kamis, 26-27 Mei 2021).
- Menjadi Narasumber pada Webinar Milad DSB dengan Tema: Pemanfaatan Akun Pembelajaran Terintegrasi Rumah belajar (26 Mei-03 Juni 2021).
- Menjadi Narasumber Pelatihan Blended Rumah Belajar dan Berbagai Fitur Google Workspace for Education Penunjang Pembelajaran Bersama Balai Dikmen Sleman, DIY (Senin-Kamis, 12-15 Juli 2021).
- Menjadi Narasumber Pelatihan Blended Rumah Belajar dan Berbagai Fitur Google Workspace for Education Penunjang Pembelajaran Bersama Balai Dikmen Kulon progo, DIY (Rabu-Sabtu, 14-17 Juli 2021).
- Menjadi Narasumber Pelatihan Blended Rumah Belajar dan Berbagai Fitur Google Workspace for Education Penunjang Pembelajaran Bersama Balai Dikmen Kota Yogyakarta, DIY (Rabu-Sabtu, 21-24 Juli 2021).
- Menjadi Narasumber Pelatihan Blended Rumah Belajar dan Berbagai Fitur Google Workspace for Education Penunjang Pembelajaran Bersama Balai Dikmen Kabupaten bantul, DIY (Senin-Kamis, 26-29 Juli 2021).
- Menjadi Narasumber dalam Program Kuliah tamu Jurusan pendidikan Kimia Universitas Negeri Yogyakarta (Sabtu, 14 Agustus 2021). Undangan pada link: Undangan
- Menjadi Narasumber dalam Workshop Kimia: Pemanfaatan Google Sites dan Canva for Education dalam pembelajaran yang Interaktif (Sabtu, 28 Agustus dan Sabtu 04 September 2021).
- Menjadi Narasumber dalam Workshop: Penggunaan dan Pemanfaatan Akun belajar.id dan Google Workspace for Education di SMA Negeri 2 Bantul, Kabupaten Bantul, DIY (Senin, 06 September 2021).Undangan pada link: Undangan
- Menjadi Narasumber dalam Kegiatan Workshop: Merancang Strategi Pembelajaran Blended Learning di SMA Negeri 1 Purwakarta, Jawa Barat (Selasa, 07 September 2021). Undangan pada link: Undangan
- Menjadi Nara Sumber dalam Kegiatan Workshop MGMP Sosiologi Daerah Istimewa Yogyakarta: Pembelajaran Kolaboratif dengan Hyperdoc (Jumat, 24 September 2021). Undangan pada link: Undangan
Semua kegiatan merupakan kegiatan berbagi dengan kolaborasi antara Duta Rumah Belajar, dengan Dinas pendidikan, Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI), Persatuan Pendidik Sains Kimia Indonesia (PPSKI), Sahabat Rumah belajar, Komunitas Pelatihan Google Master Trainer, Google Educator Group (GEG), Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP), dan Sekolah.Yuli Nestiyarum. Lahir di Sleman, tanggal 02 Juli 1977. Menyelesaikan Program Pendidikan Kimia S1 di Universitas Negeri Yogyakarta tahun 1999. Pekerjaan yang pernah dijalani sebagai Guru Kimia di SMK Negeri 1 Seyegan, Sleman, Yogyakarta tahun 2000–2004; Guru Kimia di SMK Negeri 1 Samigaluh, Kulon Progo, Yogyakarta tahun 2005–2008; Guru Kimia di SMK Negeri 2 Pengasih, kulon Progo, Yogyakarta tahun 2008–2018; Guru Kimia di SMA Negeri 1 Seyegan, Sleman, Yogyakarta tahun 2018 – sekarang; Sebagai Penulis Naskah Audiobook Kimia Balai Pengembangan Media Radio Pendidikan dan Kebudayaan (BPMRPK) Republik Indonesia tahun 2018; menjadi Penulis Buku Antologi 1, 2, dan 3 SEAMEO tahun 2019. Menjadi anggota Tim Penilai dan Perevisi e-Modul dan Video Materi Belajar Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Direktorat Pembinaan Sekolah Menengah Atas tahun 2019, Penulis Buku Kumpulan Praktik Baik SPMI LPMP DIY: Menyiapkan GEMAS DILAN Songsong Era Industri 4.0 tahun 2019. Beberapa prestasi yang pernah diraih diantaranya: Juara I Lomba Microteaching Guru Kimia Nasional yang diselenggarakan Universitas Islam Indonesia (UII) tahun 2016; Juara I Olimpiade Guru Nasional (OGN) Kabupaten Kulon Progo tahun 2016; Juara I Olimpiade Guru Nasional (OGN) Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta tahun 2016; Finalis Olimpiade Guru Nasional (OGN) Tingkat Nasional tahun 2016; Juara I Lomba #HaluNgajardariRumah yang diselenggarakan oleh LPMP Daerah istimewa Yogyakarta tahun 2020; dan menjadi Finalis dan Duta Rumah Belajar DIY tahun 2020, Penulis Modul 09: Pembuatan media Video pembelajaran Berbasis TIK yang diterbitkan Oleh Pusat Data dan Teknologi Informasi Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Tahun 2021, Penulis Kumpulan Best Practices Inovasi Pembelajaran pada Sekolah Model di Masa Pandemi Covid 19 SMP, SMA, SMK (LPMP Daerah Istimewa Yogyakarta) dengan Sub Judul: YOUWAZOOYA Metode Ampuh dalam Pembelajaran Jarak Jauh Termokimia Kelas XI MIPA, Menjadi Google Certified Educator Level 1 dari Google Tahun 2021 dan Google Certified Educator Level 2 dari Google Tahun 2021, Menjadi Kapten Komunitas Belajar.id Daerah Istimewa Yogyakarta Tahun 2021.
Posting Komentar